Sumbar  

TP-PKK Kabupaten Solok Makin Serius Siapkan Lomba PKK Tingkat Provinsi

Anggota PKK Kabupaten Solok Syawlani Affandi, S.Sn. meninjau kesiapan loba PKK tingkat Provinsi Sumbar, Selasa (16/5/23).
Anggota PKK Kabupaten Solok Syawlani Affandi, S.Sn. meninjau kesiapan loba PKK tingkat Provinsi Sumbar, Selasa (16/5/23).

Arosukapost.com, Solok- TP-PKK Kabupaten Solok semakin hari semakin menyeriusi persiapan penilaian lomba tingkat Provinsi Sumatera Barat yang akan digelar pada 23 Mei 2023 mendatang.

Anggota PKK Kabupaten Solok yang berperan dalam persiapan lomba ini salah satunya adalah Syawlani Affandi, S.Sn. Pengurus Pokja 2 mempercayakan Affandi sebagai koordinator persiapan lomba.

Affandi bersama tim bertugas melakukan peninjauan lapangan, memastikan semua detail telah disiapkan, memastikan ketersediaan sarana dan prasarana, mengatur pengamanan tempat dengan berkolaborasi dengan panitia lomba.

“Pada tahap persiapan evaluasi karya, kita memastikan bahwa semua peserta telah menerima pedoman lomba yang jelas. Mereka memeriksa kelengkapan persyaratan pengumpulan karya dan membentuk tim yang terdiri dari para ahli di bidangnya masing-masing,” kata Affandi, Selasa (16/5/23).

Baca juga :  Wisuda Tahfizd Angkatan 1, Gugus 1 dari 9 SD Negeri se Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok

Selain persiapan teknis, Affandi bersama tim juga berfokus pada aspek promosi dan dokumentasi lomba serta membuat rancangan media sosial dan poster publikasi.

“Saya sangat bangga menjadi bagian dari persiapan lomba PKK tingkat provinsi ini. Kami berharap lomba ini akan menjadi ajang yang menginspirasi dan memberdayakan masyarakat Sumatera Barat dalam meningkatkan kualitas kehidupan keluarga,” ucapnya.

Dengan kerja keras dan dedikasi bersama, seorang yang berlatar belakang pendidikan seni ini berharap lomba PKK tingkat Provinsi Sumbar ini dapat berjalan dengan sukses. Dapat mendorong inovasi, kreativitas, dan kolaborasi antara anggota PKK dalam menciptakan program-program yang berdampak positif bagi keluarga dan masyarakat Sumbar.

Baca juga :  Camat Hiliran Gumanti Dikukuhkan, Bupati Solok: Tingkatkan Pemahaman Terhadap Tugas

Penilaian lomba akan dilaksanakan dalam waktu dekat yaitu pada 23 Mei 2023 yang dinilai oleh tim juri dari pakar dan ahli di berbagai bidang terkait. Kegiatan juga mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah daerah Kabupaten Solok dan banyak pihak lain.

Dukungan ini meliputi penyediaan anggaran, fasilitas, serta promosi yang lebih besar. (RS)