Puan Maharani: Hak Rakyat untuk Memilih Harus Dijaga

Arosukapost.com – Jakarta, 6 Februari 2024, Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan bahwa inti dari pemilu adalah rakyat menggunakan haknya untuk memilih pemimpin dan wakil-wakilnya. Hak ini merupakan bagian dari kedaulatan rakyat yang harus dijaga dan dilindungi.

“Negara tidak boleh mengurangi hak rakyat dalam menjalankan kedaulatannya. Harus diberi ruang kebebasan yang seluas-luasnya bagi rakyat untuk memilih sesuai hati nuraninya,” tegas Puan dalam Pidato Penutupan Masa Persidangan III Tahun Sidang 2023-2024 pada Rapat Paripurna DPR RI Ke-12 Masa Persidangan III Tahun Sidang 2023-2024, di Gedung Nusantara II DPR RI, Selasa (6/2/2024).

Puan mengingatkan bahwa pemilu merupakan pesta demokrasi yang harus dijaga dan dikawal bersama.

“Pemilu adalah perwujudan kedaulatan rakyat dan menjadi pilar penting dalam membangun demokrasi yang sehat dan kuat di Indonesia,” ujarnya.

Puan juga menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa di tengah kontestasi politik yang semakin memanas.

Baca juga :  Bandara Baru di Mentawai Resmi Dibuka, Tingkatkan Konektivitas dan Potensi Wisata

“Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa, hindari perpecahan dan politisasi SARA. Kita harus mengedepankan politik santun dan bermartabat,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Puan menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota DPR RI atas kerja keras dan dedikasinya dalam menyelesaikan berbagai agenda dan tugas legislasi selama Masa Persidangan III Tahun Sidang 2023-2024.

Puan berharap, di Masa Persidangan berikutnya, DPR RI dapat menyelesaikan target legislasi yang telah ditetapkan dengan mengedepankan kualitas dan keberpihakan kepada rakyat. (Ly)