Perkuat Sinergitas, Bupati Sijunjung Buka Bersama Awak Media

Foto bersama Bupati Benny Dwifa Yuswir, dengan para awak media seusai buka puasa
Foto bersama Bupati Benny Dwifa Yuswir, dengan para awak media seusai buka puasa

Arosukapost.com, Sijunjung- Bupati Kabupaten Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, S.STP.M.Si dan Wakil Bupati H.Iraddatillah S.Pt gelar buka bersama dengan para awak media, sebagai wujud menjalin silaturahmi dan kerjasama.

Menurutnya peran awak media dinilai sangat besar, terutama dalam memberikan informasi dan menyebar luaskan informasi tentang perkembangan daerah.

“Peran media sangat besar bagi kita, dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat luas,” kata Bupati Benny Dwifa Yuswir saat memberikan kata sambutan seusai buka puasa bersama di rumah dinas Bupati (26/4/2022).

Dikatakannya meskipun pemerintah daerah sudah bekerja keras, namun tanpa ada tulisan dari rekan-rekan media selaku wartawan, masyarakat tidak akan tahu, untuk itu kita minta peran dari media saling berklaborasi dengan pemerintah untuk memajukan Kabupaten Sijunjung yang kita cintai ini.

“Kamipun menyadari mungkin saat ini masih ada kelemahan-kelemahan dalam memacu pembangunan yang ada, namun saya yakin kelemahan tersebut akan menjadi kuat sepanjang kita saling mendukung satu sama lainnya dalam mewujudkan program pembangunan yang ada, dan kami bersama Wakil Bupati tetap akan terus bekerja dengan baik untuk pembangunan daerah sesuai dengan visi dan misi kami, untuk mewujudkan pembangunan daerah yang baik tidak bisa bekerja sendiri sendiri memang harus sejalan dan kompak,” katanya.

Baca juga :  APBD Belum Sepenuhnya Menyentuh Masyarakat, Mendagri Minta Bupati Sijunjung Libatkan Pihak Swasta

Dan kepada media selaku penyalur informasi kami berharap bisa menyampaikan informasi yang berimbang.

“Jika ada informasi yang mengkritik itu merupakan masukan bagi kami namun dengan harapan berita yang disajikan berimbang sehingga tidak menimbulkan image yang negatif di tengah tengah masyarakat,” harapnya.

Lebih lanjut, sebut Bupati pengaruh media saat ini sangat kuat dengan kecanggihan teknologi informasi yang ada saat ini melalui handphone masyarakat sudah bisa mengetahui apa yang sedang terjadi saat ini dan bisa menimbulkan berbagai opini di tengah tengah masyarakat. Namun jika berita itu negatif tanpa ada perimbangan berita tentu akan sangat merugikan pemerintah daerah, meskipun kita sudah bekerja dengan baik dan maksimal diterpa dengan isu negatif, yang baik ini tidak akan tampak.

Baca juga :  Peringatan Penting pada Wisuda Tahfiz ke-7 Yayasan Pendidikan Wakaf Bunda Sa'adiah

“Untuk itu mari kita saling bekerja sama sesuai dengan peran masing-masing namun dengan satu tujuan membangun kabupaten sijunjung yang lebih baik dan dikenal semua orang bahkan di tingkat nasional,” jelasnya.

Kemudian tambah Bupati, saat ini pemerintah Kabupaten Sijunjung fokus pada pembangunan geopark Silokek, karena memang itu tema/brand pembangunan Kabupaten Sijunjung untuk menarik program dari pusat seperti peningkatan Infrastruktur, jalan dan pembangunan irigasi untuk Kabupaten Sijunjung kedepan.

Hadir dalam kesempatan tersebut selain Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir juga hadir Wakil Bupati Sijunjung H.Iraddatillah S.Pt, ketua TP PKK Kabupaten Sijunjung Ny Riri Benny Dwifa, OPD terkait seperti Komimfo, kesbang Pol dan linmas, Kabag Kesra, Kabag Umas dan Protokol, Kabag Umum dan awak media yang ada di Kabupaten Sijunjung.