Sumbar  

Nagari Jawi-jawi Guguk: Bersih-Bersih Menuju Lomba Kampung Keluarga Berkualitas

Arosukapost.com – Nagari Jawi-jawi Guguk, sebuah nagari yang terletak di Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok. Sumatera Barat, telah menunjukkan perkembangan yang signifikan di bawah kepemimpinan PJ Wali Nagari Kelly Beminda.

Pada Sabtu, 11 Mei 2024, bersama masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong (Goro) pembersihan nagari sebagai persiapan Lomba Kampung Keluarga Berkualitas.

PJ Wali Nagari Kelly Beminda, telah membawa semangat baru dalam pembangunan dan pengelolaan nagari.

“Kita harus bersatu, bergotong royong untuk memajukan Nagari Jawi-jawi Guguk. Kegiatan ini bukan hanya untuk lomba, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas hidup kita semua,” ujar Beminda.

Baca juga :  Ketum Edisar Pantau Kesiapan Pembukaan Hari Jadi Kabupaten Solok ke-109

Masyarakat setempat turut serta dalam kegiatan ini dengan antusias. “Ini adalah rumah kita. Dengan menjaga kebersihan dan kerapian, kita juga menjaga martabat nagari,” kata salah satu warga. Kegiatan ini mencakup pembersihan jalan, pengecatan fasilitas umum, dan penanaman bunga serta pohon.

Nagari Jawi-jawi Guguk telah mengalami transformasi yang mencolok. Dari infrastruktur yang lebih baik hingga program-program yang mendukung pemberdayaan masyarakat, seperti konsep Slow Tourism Village yang diadopsi untuk mempromosikan pariwisata berkelanjutan.

Kampung Budaya Jawi-jawi, yang masuk dalam 300 besar ADWI 2023, telah menjadi contoh nyata dari upaya nagari dalam memperkuat identitas budaya dan ekonomi lokal.

Baca juga :  Eksistensi PMI Semakin Dirasakan di Pasaman, Sabar AS: "Kita Bangga dan Haru"

“Kami ingin menunjukkan bahwa Nagari Jawi-jawi Guguk tidak hanya indah secara alam, tetapi juga kaya akan budaya dan tradisi,” tambah Beminda.

Kegiatan pembersihan ini juga merupakan bagian dari persiapan Nagari Jawi-jawi Guguk dalam menghadapi Lomba Kampung Keluarga Berkualitas Tingkat Nasional Tahun 20244. Lomba ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkenalkan Nagari Jawi-jawi Guguk ke kancah nasional.

Pemerintah Kabupaten Solok telah memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif ini. (Ly)