Kwarcab 0310 dan Kwartir Cabang Kota Solok Gelar Buka Puasa Bersama

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra memberikan sambutan
Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra memberikan sambutan

Arosukapost.com, Kota Solok- Keluarga besar Pramuka Kwarcab 0310 dan Kwartir cabang Kota Solok menggelar acara buka puasa bersama pada bulan suci Ramadhan 1443 H dalam rangka merajut asa dan silahturahmi antar sesama keluarga besar Pramuka cabang Solok, pada hari Jum’at, 15 April 2022, bertempat di kantor kwarcab kelurahan Nan Balimo Kota Solok.

Gelaran buka puasa bersama tersebut dihadiri langsung Wakil Walikota Solok sekaligus Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Solok ( Dr. Ramadhani Kirana Putra ) dan dihadiri oleh seluruh pengurus dan Andalan Cabang Kwarcab, Korp Pelatih, Dewan kerja Cabang, Pengurus Satuan Karya, Kwartir Ranting serta masyarakat sekitar.

Pada kesempatan buka puasa bersama itu, Dr. Ramadhani Kirana Putra sebagai Pejabat Wakil Walikota Solok dan Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Solok mengungkapkan dalam sambutannya dengan mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran kakak-kakak semua di acara buka puasa bersama dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi kita di bulan yang penuh berkah dan ampunan ini.

Baca juga :  Empat Orang Pencuri Ternak Berhasil Diamankan Polres Pasaman

Lebih lanjut, Wawako mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT dengan menyebut ” Alhamdulilah ” pada hari ini kita masih diberi kesempatan dan kekuatan untuk berkumpul dalam rangka bersilaturahmi sekalian berdiskusi bagaimana Gerakan pramuka kita ini bisa berkontribusi lebih baik lagi untuk nusa dan bangsa.

Dan Insya Allah apa yang kita sumbangkan hari ini baik itu tenaga, pikiran dan waktu, semoga bernilai ibadah di sisi Allah SWT hendaknya, Aamin.

Selain itu, Dr. Ramadhani Kirana Putra berharap kepada jajaran pengurus Kwarcab dan Kwartir Pramuka cabang Kota Solok untuk kedepannya agar lebih menyiapkan kader-kader yang handal dan berkualitas di masa mendatang.

Pada bulan Ramadhan 1443 H ini kita megadakan kegiatan bakti sosial melalui pramuka peduli dengan memberikan paket sembako untuk masyarakat yang kurang mampu dan kepada keluarga pramuka yang membutuhkan, untuk itu, harap Wawako memohon dukungan kepada kita semua untuk menjalankan visi dan misi kita di Gerakan Pramuka ini.

Baca juga :  Angelina Sondakh Bebas, Setelah 10 Tahun Mendekam di Balik Jeruji Besi

Selain memberikan paket sembako ini kepada masyarakat kurang mampu, pada tahun ini juga kita akan banyak kegiatan yang dilaksanakan nantinya karena, pada tahun ini kita akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Hari Pramuka.

Untuk itu kita berharap kerja sama yang baik dan kepada kakak-kakak korp pelatih setelah lebaran akan segera dilantik dan semoga nantinya korp pelatih kota solok semakin sukses dan Berjaya kedepannya.

Selain buka puasa bersama rangkaian acara juga dilanjutkan dengan melaksanakan ibadah sholat isya dan tarwih di Masjid Darussalam Kelurahan Nan Balimo Kota Solok.