Sumbar  

Kabupaten Solok Raih Prestasi Gemilang pada Lomba PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat

Arosukapost.com, Bukittinggi – Kabupaten Solok turut berpartisipasi dalam kegiatan Lomba PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat yang berlangsung di Kota Bukittinggi pada tanggal 17-19 Juli 2023. Lomba yang diadakan setiap tahun ini menjadi ajang untuk memperlihatkan prestasi dan kemampuan Kabupaten Solok dalam program PKK.

Pada acara yang berlangsung selama tiga hari tersebut, Kabupaten Solok berhasil mencuri perhatian dengan penampilan yang gemilang. Dalam pengumuman pemenang lomba PKK tingkat Kabupaten se-Sumatera Barat, Kabupaten Solok berhasil memperoleh posisi yang membanggakan.

Kontingen Kabupaten Solok telah mengikuti lomba dalam kategori Hasil Karya Gerakan (HKG) disingkarak pada bulan Juni lalu. Pada ajang tersebut, Pokja 2 Nagari Singkarak yang dipimpin oleh Ketua Pokja, Rinarti.S.sos, berhasil memperoleh juara kedua.

Ketua Pokja 2, Rinarti. S.sos, merasa bangga dengan pencapaian yang telah diraih oleh anggota timnya. Ia menyatakan bahwa ini adalah hasil kerja keras dan dedikasi dari semua anggota Pokja 2 Nagari Singkarak.

Baca juga :  Kapolres Sijunjung Pimpin Korp Raport Kenaikan Pangkat 19 Personel

“Mereka telah menghadirkan karya terbaik mereka dan berhasil mendapatkan apresiasi yang tinggi dari para juri.” ungkap Yarmineti, Selasa (18/7/23).

Partisipasi Kabupaten Solok dalam Lomba PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat ini merupakan bukti nyata komitmen dan upaya keras dalam mengembangkan program PKK di daerah.

“Saya berharap prestasi yang diraih oleh Kabupaten Solok dapat menjadi motivasi bagi daerah lain untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas program PKK di tingkat kabupaten maupun provinsi,” harapannya.

Lomba PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan di Kota Bukittinggi ini juga menjadi ajang untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan antar-kabupaten.

Para peserta dapat belajar dari pengalaman sukses kabupaten lain dalam mengembangkan program PKK yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sementara itu, Yarmineti, S,pd Kepala bidang UKM Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Solok selaku pengurus Pokja 2, mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Tim Solid UKM seperti Syawlani Affandi, Aulia Andri, Riko Subrata, M. Ahlan, Abian Kibran dan banyak lagi yang telah memberikan kontribusi besar mendukung Pokja 2 dalam lomba di Singkarak bulan lalu. Mereka telah bekerja keras, berkolaborasi dengan baik, dan memberikan yang terbaik menghadapi persaingan yang ketat.

Baca juga :  SMA Al Madinah Islamic Boarding School Resmi Dibuka, Proses PBM Tahun Pelajaran 2024/2025 Dimulai

Yarminati menyatakan bahwa keberhasilan Pokja 2 Nagari Singkarak dalam meraih juara kedua merupakan hasil kerja tim yang solid dan dedikasi tinggi.

Dalam penutupan acara, Pemerintah Kabupaten Solok mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan melibatkan diri dalam kegiatan ini.

“Kami berharap keberhasilan ini dapat menjadi modal untuk terus meningkatkan program PKK di Kabupaten Solok dan mewujudkan masyarakat yang lebih baik dan berdaya,” harapnya. (RS)