Sumbar  

Ivoni Munir Dukung Penuh Kesenian Anak Nagari

Ivoni Munir dalam peresmian Sanggar Rumah Gadang di Nagari Kinari, Kecamatan Bukit Sundi, Minggu (8/1/23).
Ivoni Munir dalam peresmian Sanggar Rumah Gadang di Nagari Kinari, Kecamatan Bukit Sundi, Minggu (8/1/23).

Arosukapost.com, Solok- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok Ivoni Munir atau yang kerap dipanggil Mak Poni mengungkapkan dirinya sangat mendukung segala sesuatu yang berhubungan dengan seni dan tradisi anak nagari.

Hal ini ia ungkapkan ketika menghadiri peresmian Sanggar Rumah Gadang di Nagari Kinari, Kecamatan Bukit Sundi, Kabupaten Solok, Minggu (8/1/23).

Peresmian Sanggar Rumah Gadang di Nagari Kinari, Kecamatan Bukit Sundi, Minggu (8/1/23).

“Menghadapi perkembangan zaman yang sekarang ini serba canggih makin menjauhkan anak-anak generasi muda akan kecintaan terhadap seni dan budaya sebagai jati diri bangsa,” kata Ivoni Munir.

Baca juga :  Dinsos Kabupaten Solok Serahkan Bantuan Sembako Korban Kebakaran Batu Bajanjang dan Bukit Sileh

“Diri saya terpanggil kembali untuk menumbuhkan dan melestarikan seni anak nagari yang kian hari makin ditinggalkan generasi muda,” lanjutnya.

Mak Poni yang bersuku Tanjuang dan bagala Panduko Sati ini mengatakan dirinya juga akan mengarahkan Pokir untuk meningkatkan eksistensi sanggar-sanggar kedepannya.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Solok melalui Kabid kebudayaan Irman yang hadir dalam kegiatan itu mengharapkan hal yang sama.

Baca juga :  Kabupaten Solok Hadiri Rapat Koordinasi Evaluasi Capaian Pengukuran dan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting Tahun 2024

“Kami sangat mendukung pendirian Sanggar Rumah Gadang Kinari ini, yang mana diharapkan dapat menghidupkan kembali seni tradisi seperti Randai, Pencak Silek, Indang dan Kinari juga punya tradisi khasnya yaitu Tari Ambek-ambek yang diharapkan dapat dilestarikan kembali,” sebut Irman didampingi Pamong Budaya Wirasto.