Bupati Solok Cup 2022, Wali Nagari Koto Baru: Kami Siap Sukseskan Helat Olahraga Ini

Arosukapost.com, Solok – Bupati Solok Cup Tahun 2022, yang akan berlangsung, Jumat mendatang 4 November 2022 di GOR Batu Batupang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, mendapat dukungan penuh dari berbagai elemen masyarakat.

Salah satunya dari Pemerintahan Nagari Kotobaru, Kecamatan Kubung yang merupakan lokasi tempat berlaganya turnamen sepek bola antar Kecamatan tersebut.

“Kami sampaikan dukungan dan siap ikut untuk mensukseskan turnament Sepak Bola Bupati Cup 2022 ini,” kata Walinagari Kotobaru, Afrizal, Jumat (28/10/2022) saat dikunjungi, oleh Panitia Pelaksana Bupati Solok Cup untuk koordinasi.

Menurutnya perhelatan olahraga sepak bola yang sudah lama tidak diselenggarakan itu, tentu sebagai Wali Nagari dan sebagai nagari tempat diselengggarakannya turnamen BSC ini, ia sangat mendukung sekali dan bahkan akan ikut mensukseskannya.

“Pemerintahan nagari sendiri akan ikut membantu mensosialisasikan kepada seluruh warganya, agar ikut meramaikan dan mensukseskan Bupati Solok Cup ini. Termasuk soal parker yang akan saya bantu komunikasikan dengan Ikatan Pemuda Kotobaru Solok (IPEKOS), agar juga dapat dilibatkan dalam mengsukseskan helat olahraga ini,” ucapnya.

Baca juga :  Olimpiade Paris 2024 Resmi Berakhir: Amerika Serikat Jadi Juara Umum, Indonesia di Urutan ke-38

Selain itu, Walinagari Kotobaru juga menyampaikan terimakasih kepada Bupati Solok, H. Epyardi Asda atas digelarnya perhelatan olahraga besar ini. Karena menurutnya dengan pergelaran tersebut juga akan membuka peluang ekonomi bagi masyarakat disekitar GOR.

“Kedepanya mudah-mudahan GOR Batu Batupang ini dapat lebih optimal lagi, agar dapat digunakan untuk penyelenggaraan berbagai ivent,” harapnya.

Sementara, Sekretaris Panitia Bupati Cup Tahun 2022, Miler Krisdoni, SE, yang saat itu hadir bersama Kabid Pora Dinas Pendidikan Pemuda Olahraga Kabupaten Solok, Mawardi. B, S.Pd. MM. Wasek Panitia, Riki Rizo Namzah, S.Pd dan Bidang Kompetisi, Wardesko Pono Batuah. Mengatakan sangat berterimakasih atas sambutan Walinagari Kotobaru terhadap kehadiran panitia disana.

Disebutkan Miler, meskipun kegiatan tersebut adalah perhelatan Kabupaten Solok, namun dukungan dan peran serta Pemerintahan, pemuda, serta seluruh unsur masyarakat setempat akan sangat mendukung suksesnya pelaksanaan Bupati Solok Cup Tahun 2022.

Baca juga :  Turnamen Bupati Solok Cup 2022 Sukses Digelar, Gunung Talang Boyong Pulang Tropi Bergilir

“Sebagai tempat diselenggarakannya turnament Bupati Solok Cup Tahun 2022, Pemerintahan nagari, tokoh masyarakat, pemuda Nagari dan seluruh unsur masyarakat Nagari Kotobaru sangat kita harapkan dukungannya. Untuk itu, kita sangat berterimakasih kepada Bapak Walinagari Kotobaru, Pemuda Nagari Kotobaru Solok(Ipekos) dan Seluruh Unsur Masyarakat Kotobaru, atas sambutan kepada panitia, serta atas dukungan suksesnya perhelatan Olahraga Bupati Solok Cup Tahun 2022,” ujarnya.

Selain itu, Miler Krisdoni juga sangat mengharapkan dukungan penuh seluruh masyarakat Kabupaten Solok. Karena kegiatan Bupati Solok Cup Tahun 2022 akan di ikuti oleh 14 tim Kecamatan se-Kabupaten Solok.

“Artinya kegiatan ini merupakan perhelatannya seluruh masyarakat Kabupaten Solok. InsyaAllah pembukaan turnamen Bupati Solok Cup Tahun 2022 akan dibuka langsung oleh Bupati Solok, H. Epyardi Asda Dt Majo Lelo, M.Mar pada Jumat, 4 November 2022,” tutup Miler.