Bupati Dharmasraya Ajak Masyarakat Sukseskan Sensus Pertanian 2023

Arosukapost.com, Dharmasraya – Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan kembali mengajak dan mengimbau para pemangku kebijakan , segenap aparat tokoh masyarakat, tokoh agama dan para petani yang berada didaerah itu untuk menerima petugas sensus pertanian 2023 yang telah dimulai dari 11 Juni hingga 31 Juli 2023 mendatang.

Dikatan Rajo Koto besar itu, bahwa sensus pertanian 2023 ini, bertujuan untuk mencatat pertanian Indonesia. Ini bertujuan untuk Kedaulatan Pangan dan Kesejahteraan Petani, dalam menuju Kabupaten Dharmasraya yang sesuai dalam kerangka visi dan misinya sebagai orang nomor Wahid di bumi mekar itu.

Soalnya, pencatatan sensus pertanian tersebut merupakan salah program pemerintah pusat yang masuk kedalam kerangka visi dan misinya yakni Maju, Mandiri dan Berbudaya.

Bupati berharap masyarakat harus memberikan layanan yang baik kepada setiap anggota sensus yang turun ke lapangan dalam mencatat data pertanian saat ini serta memberikan data apa adanya.

Baca juga :  Tak Hanya Buka Turnamen Liga Absolute FC, Bupati Solok Dengarkan Aspirasi Masyarakat Aia Batumbuak

“Saya minta berikanlah data itu apa adanya sesuai dengan apa yang telah dilakukan dan yang pastinya hal ini untuk mendorong kedaulatan pangan yang ditujukan kepada petani terutama bagi petani didaerah ini,” pungkasnya.