Sumbar  

Bersama Edisar, Bupati Solok Kunjungi Dua Nagari di Gunung Talang, Menjeput Aspirasi Masyarakat

Arosukapost.com – Guguk, 31 Januari 2024 – Bupati Solok, H. Epyardi Asda, M.Mar., mengunjungi dua nagari di Kecamatan Gunung Talang, yaitu Nagari Koto Gadang Guguak dan Nagari Koto Gaek Guguak, pada hari Rabu, 31 Januari 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda kegiatan Bupati Solok untuk meninjau dan memberikan bantuan kepada masyarakat di wilayahnya.

Bupati Solok didampingi oleh Asisten I Syahrial, para Kepala OPD, Camat Gunung Talang Jhoni, dan Forkompimcam. Bupati Solok juga disambut oleh Walinagari, tokoh-tokoh agama dan adat, serta masyarakat dari masing-masing nagari yang dikunjungi.

Salah satu tokoh masyarakat yang ikut menghadiri kunjungan resmi Bupati Solok adalah Edisar Dt Manti Basa, SH.MH yang merupakan seorang tokoh masyarakat serta mantan birokrat senior. Edisar menyatakan bahwa kunjungan Bupati Solok sangat bermanfaat bagi masyarakat di dua nagari tersebut, karena menunjukkan perhatian dan kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan dan pembangunan masyarakat.

Di Nagari Koto Gadang Guguak, Bupati Solok tiba pada pukul 14:00 WIB dan disambut dengan antusias oleh masyarakat. Pj Wali Nagari Koto Gadang Guguak, Yulianir, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Solok atas perhatian dan bantuan yang diberikan kepada nagarinya, seperti bantuan mushola di sekolah, jalan usaha tani, dan pelatihan kerajinan.

Baca juga :  Kapolres Solok Salurkan Bantuan Sosial kepada Masyarakat Kurang Mampu di Hiliran Gumanti

Selanjutnya, Bupati Solok melanjutkan kunjungannya ke Nagari Koto Gaek Guguak, yang juga disambut dengan hangat oleh masyarakat. Wali Nagari Koto Gaek Guguak, Mardi Henderson, juga mengapresiasi kunjungan dan bantuan dari Bupati Solok, serta meminta kuota tambahan bedah rumah kepada Athari Gauthi Ardi, anggota DPR RI dari Komisi V, yang tidak dapat hadir karena sedang melakukan kampanye.

Di akhir kunjungan di masing-masing nagari, Bupati Solok melakukan penyerahan bantuan sembako berupa telur ayam ras kepada masyarakat dalam rangka menekan angka stunting. Nagari Koto Gadang Guguak mendapatkan 150 paket, dan Nagari Koto Gaek Guguak juga mendapatkan 150 paket.

Bupati Solok juga menyampaikan bahwa dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dan sesuai dengan metode pendidikan full day school yang diterapkan di Kabupaten Solok, maka setiap sekolah akan dibangunkan mushola dan bagi sekolah yang memerlukan pembenahan infrastruktur akan dibenahi serta fasilitas seperti Chromebook dan Mobiler akan dilengkapi. Tak hanya itu, bagi seluruh pelaku UMKM, Bupati Solok melakukan pendataan dan selanjutnya akan diberikan bantuan peralatan sesuai dengan kebutuhan usaha. Bagi kelompok tani juga akan diberikan bantuan peralatan mesin pertanian (Alsintan).

Baca juga :  Sukseskan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia, Apkasi Gelar APN 2022

Bupati Solok mengatakan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan mendengar aspirasi dari masyarakat, serta memberikan motivasi dan dukungan kepada masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan di daerahnya.

“Kami ingin melihat langsung kondisi dan kebutuhan masyarakat di nagari-nagari, serta memberikan bantuan yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Kami juga ingin memberikan semangat dan dorongan kepada masyarakat untuk terus berusaha dan berkarya, serta mengembangkan potensi yang ada di nagari mereka,” ujar Bupati Solok. (Ly)