Banjir Bandang Menerjang Nagari Surian Kabupaten Solok

Arosukapost.com, Solok – Banjir bandang menerjang Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Rabu sore (20/13/2023). Banjir disebabkan curah hujan yang begitu tinggi di wilayah itu.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Solok, Irwan Efendi saat dihubungi melalui telepon genggamnya mengatakan, banjir bandang terjadi pada sore hari.

“Saat ini tim telah tiba dilokasi. Laporan sementara 20 Desember 2023 pukul 22.32 WIB, dampak kerusakan banjir bandang, yakni tepatnya di Sungai Kayu Manang Nagari Surian,” katanya.

Baca juga :  Bupati Sutan Riska Launching Nagari Pelestarian Adat dan Pemajuan Kebudayaan di Koto Besar

Didaerah ini, sebut Irwan Efendi, dimana kerusakan terjadi pada infrastuktur ruas Jalan Sapan-Koto tinggi, didapat jembatan rusak berat sebanyak 6 unit, yakni jembatan batu panjang 2 unit, jembatan taluak batuang 3 unit, jembatan Bagiak 1 unit.

“Adapun laporan sementara infrastuktur jalan Ruas Koto Tinggi-Sapan putus total dan bahu jalan terban di beberapa titik, begitupun Rumah Warga/Permukiman Warga, Pabrik tahu 1 unit (Rusak ringan), lahan pertanian serta sawah dan ladang disepanjang aliran sungai

Baca juga :  Polda Sumbar Kerahkan 2.342 Personel untuk Operasi Ketupat Singgalang 2022

Hingga berita ini diturunkan kondisi cuaca masih hujan. Dan belum dapat dipastikan kerugian yang dialami warga, namun Tim BPBD Kabupaten Solok telah berada lokasi kejadian.(NG)

foto: screenshot video warga