Sumbar  

Bangun Nagari Binaan: Solok Muda Temu Ramah bersama Tokoh Nagari Tanjuang Balik Sumiso

Organisasi Solok Muda mengadakan pertemuan dengan tokoh masyarakat Nagari Tanjuang Balik Sumiso, Kamis (19/1/23).
Organisasi Solok Muda mengadakan pertemuan dengan tokoh masyarakat Nagari Tanjuang Balik Sumiso, Kamis (19/1/23).

Arosukapost.com, Solok- Organisasi Solok Muda mengadakan pertemuan dengan sejumlah tokoh masyarakat di Aula Kantor Wali Nagari Tanjuang Balik Sumiso, Kecamatan Tigo Lurah, Kamis (19/1/23).

Pertemuan ini yakni dalam rangka memaparkan rencana program nagari binaan di Nagari Tanjuang Balik Sumiso, yang dihadiri dan disampaikan Ketua Solok Muda Khairul Mufaddal, S.H. yang dihadiri Sekretaris Nagari Tanjuang Balik Sumiso, Ketua BPN, Ketua KAN, Ketua LPMN, tokoh agama, tokoh pemuda, kader PKK, kader Posyandu, ninik mamak dan masyarakat.

Organisasi Solok Muda mengadakan pertemuan dengan tokoh masyarakat Nagari Tanjuang Balik Sumiso, Kamis (19/1/23).

Sekretaris Nagari Tanjuang Balik Sumiso mengapresiasi kedatangan Solok Muda dan program yang diinisiasi.

Baca juga :  Awal Ramadhan Wagub Sumbar Serahkan Bantuan Gempa Pasaman

“Jikok ado persoalan atau sakik di nagari kito, antah dek adiak-adiak ko bisa mancarian ubeknyo,” katanya.

Kegiatan ini juga membahas beberaoa masalah yang kini dihadapi masyarakat Nagari Tanjuang Balik Sumiso antara lain ekonomi, keterbatasan infrastruktur, hingga pendidikan.

Khairul Mufaddal dalamkesempatan itu menyampaikan, untuk memperbaiki situasi yang ada perlu langkah konkret secara bersama-bersama.

“Tak hanya aparatur pemerintah atau organisasi yang peduli pada Sumiso, tetapi juga diperlukan kerja keras dan kesadaran masyarakat setempat. Untuk mengelola sumber daya yang ada, perlu kepiawaian kita bersama, dengan keterlibatan semua pihak,” tuturnya.

Baca juga :  Polres Solok Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Singgalang 2024

Kemudian Ketua Project Muda Mengabdi Solok Muda Rangga Zamahendra menyebut pihaknya akan mengampanyekan semangat gerak bersama untuk menyukseskan program-program ini.

Rangga mengajak seluruh elemen untuk sama-sama bekerja guna suksesnya program Nagari Binaan Solok Muda ini.

“Pertemuan di aula Kantor Wali Nagari Sumiso ini bertujuan untuk menyesuaikan rancangan program pengabdian dengan situasi yang sebenarnya terjadi lapangan, agar nantinya program yang kita bawa tidak salah sasaran,” tegas Rangga.