DLH Kabupaten Solok berharap Dinas Pariwisata Ikut Menyediakan TPS

DLH Kabupaten Solok meninjau tumpukan sampah, Senin (16/5/22).
DLH Kabupaten Solok meninjau tumpukan sampah, Senin (16/5/22).

Arosukapost.com, Solok- Belum genap satu bulan dilantik oleh Bupati Solok, tugas Alkamri, A.Md sebagai Kepala Tata Usaha (TU) Persampahan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Solok seakan telah menanti.

Pengelolaan sampah menjadi masalahnya sendiri setiap tahunnya sehingga kesadaran dan kerja sama semua unsur, mulai dari jorong, nagari, kecamatan hingga kabupaten punya peran besar di sini.

Hal ini dikatakan oleh Alkamri, ketika dirinya meninjau dan melihat langsung tumpukan sampah di jalanan, komplek-komplek perumahan serta pasar tradisional di nagari-nagari di Kabupaten Solok.

Baca juga :  Si Biru dari DLH Kabupaten Solok Bersinar ke Tanjuang Bingkuang

“Permasalahan yang dikelola oleh DLH terutama UPT Persampahan itu sangat kompleks, mulai dari anggaran terbatas, armada terbatas dan personil terbatas, sementara kita men-cover lebih dari 80 titik yang tersebar di wilayah Kabupaten Solok,” kata Kepala TU persampahan tersebut pada Senin (16/5/22).

Kamri mengajak dan mengimbau seluruh masyarakat dan stakeholder untuk membuang sampah kepada tempat-tempat yang telah disediakan, “kami akan siap memberikan pelayanan terbaiknya sesuai dengan tupoksi,” lanjutnya.

Baca juga :  Pembangunan Basement Masjid Nurul Falah Dipercepat, Bupati Tanah Datar Turunkan Alat Berat

“Untuk memberikan rasa nyaman pengunjung di lokasi-lokasi wisata, sudi kiranya Dinas Pariwisata dan pelaku wisata untuk memperhatikan kebersihan dan menyediakan tempat TPS sebelum diangkut ke TPA,” kata Kamri berharap.

Menutup perbincangan dengan Kamri bersama tim Arosukapost, dirinya mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan pertemuan dan rapat staf khusus bagi personel lapangan, terlebih dalam pengelolaan Rest Area Bukit Subang, Daima Moosa dan lainnya.

Penulis: SDEditor: DW