Turnamen Kobar FC U-40 2024 di Solok Resmi Dimulai, Dihadiri Ketua TP-PKK Kab Solok

Ketua TP PKK Kab. Solok memberikan sambutan dalam pembukaan turnamen Open Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40 Tahun 2024 (dok foto GG)
Ketua TP PKK Kab. Solok memberikan sambutan dalam pembukaan turnamen Open Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40 Tahun 2024 (dok foto GG)

Solok, Arosukapost.com– Open Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40 Tahun 2024 resmi dibuka di Lapangan Tarandam, Jorong Simpang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Minggu (8/9/24)

Turut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kab Solok, Zainal Jusmar, S.Pd, MM, M.Si, yang mewakili Bupati Solok, Ketua TP-PKK Kab Solok, Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, anggota DPRD Kab Solok, Aurizal S.Pd, Camat Kubung, Acil Fasra, SIP, MM, Ketua TP-PKK Kec Kubung, Forkopincam Kecamatan Kubung, Pj Wali Nagari Koto Baru, Miharta Maria beserta jajaran pemerintah nagari, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kab Solok, Zainal Jusmar, S.Pd, MM, M.Si, mewakili Bupati Solok membuka acara turnamen Kobar FC 40 secara resmi
Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kab Solok, Zainal Jusmar, S.Pd, MM, M.Si, mewakili Bupati Solok membuka acara turnamen Kobar FC 40 secara resmi

Kehadiran mereka menandakan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan masyarakat terhadap penyelenggaraan turnamen ini.

Rahmad Okta Fernando selaku Ketua Panitia dalam laporanya menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Solok atas dukungan yang diberikan, khususnya kepada Bupati Solok dan Ketua TP-PKK Kab Solok yang telah hadir dalam kegiatan tersebut.

Baca juga :  Paparan Umum Ketua TAPD Kab Solok di Rapat Pembahasan Ranperda APBD 2023

Ia juga menjelaskan bahwa turnamen ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antar pecinta sepak bola dan memperkuat komunitas sepak bola di Sumatera Barat.

“Turnamen ini diikuti oleh 9 tim terbaik se-Sumatera Barat yang telah berkompetisi di berbagai turnamen bergengsi. Pertandingan akan berlangsung setiap hari Sabtu dan Minggu hingga bulan Oktober mendatang,” ujarnya.

Rahmad juga mengapresiasi dukungan dari pemerintah kabupaten, kecamatan, dan nagari dalam menyukseskan acara ini.

Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, SP, dalam sambutannya, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini menjadi ajang untuk menjaring potensi besar para pemain sepak bola di Kab Solok.

Ia juga menekankan pentingnya menjunjung tinggi sportifitas selama turnamen berlangsung.

“Kami berharap turnamen ini bisa mempererat tali silaturahmi antar peserta dan menjadi momentum untuk meningkatkan semangat olahraga di Kab Solok. Jangan sampai ajang ini menjadi sumber perselisihan, mari kita junjung semangat sportifitas yang tinggi,” pesannya.

Baca juga :  Wow! Program Ekskavator Terjadi Penghematan APBD Kabupaten Solok Hingga 65 Miliar

Zainal Jusmar, S.Pd, MM, M.Si, dalam arahannya menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati secara langsung.

Bupati melalui perwakilannya menyampaikan apresiasi terhadap turnamen ini dan berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus memupuk kecintaan masyarakat terhadap olahraga, khususnya sepak bola.

“Selain sebagai ajang silaturahmi, turnamen ini juga menjadi wadah untuk terus mengasah kemampuan dan skill dalam bermain sepak bola, tentunya dengan tetap menjunjung sportifitas,” ujar Zainal Jusmar.

Turnamen Kobar FC U-40 Tahun 2024 secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kab Solok.

Pada kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK Kab Solok juga memberikan bantuan uang tunai sebesar Rp. 5.000.000,- guna mendukung kelancaran dan kesuksesan acara ini.

Turnamen yang berlangsung hingga Oktober mendatang diharapkan dapat berjalan dengan lancar serta menjadi momentum penting bagi perkembangan sepak bola di Kabupaten Solok. (GG)