Hari Juang Polri 2024: Wakil Ketua DPRD Kota Solok Ikuti Upacara Bersejarah di Mapolres

Ketua sementara DPRD Kota solok Amrinof Dias Dt. Ula Gadang, SH hadiri upacara haru juang Polri Kota Solok
Ketua sementara DPRD Kota solok Amrinof Dias Dt. Ula Gadang, SH hadiri upacara haru juang Polri Kota Solok

Arosukapost.com – Upacara Hari Juang Polri menjadi momentum penting bagi seluruh peserta di Halaman Mapolres Solok Kota pada Rabu, (21/8/24)

Dalam sambutannya, Kapolres Solok Kota, AKBP Abdus Syukur Felani, S.I.K, menekankan pentingnya mengingat kembali sejarah perjuangan polisi dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Ia juga mengajak seluruh jajaran Polri untuk terus menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum, pelindung, dan pengayom masyarakat.

Turut hadir jajaran Polres Solok Kota, Wakil Ketua sementara DPRD Kota Solok, Amrinof Dias Dt. Ula Gadang, SH Asisten I Pemko Solok Drs. Nova Elfino, perwakilan dari Kodim 0309 Solok, perwakilan Kejaksaan Negeri, para purnawirawan Polri, serta tamu undangan lainnya.

Wakil ketua DPRD Kota solok foto bersama dengan Forkopinda Kota Solok di hari juang Polri
Wakil ketua DPRD Kota solok foto bersama dengan Forkopinda Kota Solok di hari juang Polri

Wakil Ketua sementara DPRD Kota Solok, Amrinof Dias menyampaikan, apresiasinya atas pelaksanaan upacara ini. Menurutnya, Hari Juang Polri bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi pengingat akan peran penting Polri dalam sejarah panjang perjuangan bangsa Indonesia.

Baca juga :  DPRD Kabupaten Solok Terima Kunjungan DPRD Limapuluh Kota dan Solsel, Ini yang Dibahas

“Semoga dengan adanya peringatan ini, Polri semakin solid dalam menghadapi tantangan di masa depan dan tetap menjadi institusi yang dipercaya oleh masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten I Pemko Solok, Drs. Nova Elfino, yang turut hadir dalam upacara tersebut, juga mengungkapkan bahwa semangat juang yang diwariskan oleh para pendahulu Polri harus terus dijaga dan diwariskan kepada generasi penerus.

“Kita semua berharap, dengan semangat proklamasi yang dikobarkan oleh para pendiri Polri, kita bisa bersama-sama mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045,” kata Nova Elfino.

Penetapan tanggal 21 Agustus sebagai Hari Juang Polri juga memberikan kesempatan bagi seluruh anggota Polri, baik yang masih aktif maupun yang telah purnawirawan, untuk merenung dan menguatkan kembali komitmen mereka terhadap negara dan bangsa.

Baca juga :  Bupati Sutan Riska Hadiri Rapat Paripurna HUT Kabupaten Pesisir Selatan ke-74

Keterlibatan berbagai pihak, termasuk TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam peringatan ini menunjukkan bahwa semangat kebersamaan dalam mempertahankan kemerdekaan dan menjaga keamanan negara tetap terjaga hingga saat ini.

Dengan terselenggaranya upacara ini, Kota Solok menjadi salah satu daerah yang memulai tradisi peringatan Hari Juang Polri, yang diharapkan dapat dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya.

Melalui kegiatan ini, Polri diharapkan dapat terus menginspirasi dan mengingatkan masyarakat akan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, seperti yang telah dicontohkan oleh para pendiri Polri pada tahun 1945. (GG)