Sumbar  

1.350 Rumah Tak Layak Huni di Solok, Zul Elfian Umar Cari Solusi di Kementerian PUPR

Arosukapost.com – Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, mengunjungi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada hari Senin (20/05/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk menindaklanjuti usulan pembangunan Rusunawa dan program bedah rumah di Kota Solok.

Dalam audiensi dengan Sekretaris Direktorat Jenderal (Ditjen) Perumahan M. Hidayat, Zul Elfian Umar menyampaikan bahwa usulan pembangunan Rusunawa di Kota Solok sudah diajukan melalui Aplikasi SIBARU pada tahun 2020.

Rencananya, Rusunawa tersebut akan dibangun di lokasi yang bersebelahan dengan tower Rusunawa MBR yang sudah ada di Jalan Lingkar Utara, Kelurahan Kampung Jawa, Kota Solok.

Selain Rusunawa, Zul Elfian Umar juga menyerahkan proposal pembangunan bedah rumah dan rehab rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di Kota Solok. Menurut data dari Dinas Perkim, terdapat 1.350 unit rumah tidak layak huni di Kota Solok yang perlu diperbaiki.

Baca juga :  Bakal Pesta Ganja, Tiga Pemuda Ini Malah Ditangkap Polres Pariaman

Zul Elfian Umar berharap Kementerian PUPR dapat membantu mewujudkan pembangunan Rusunawa dan program bedah rumah di Kota Solok.

Ia juga berharap agar ada sinkronisasi program kementerian dan sharing ide untuk pemberdayaan penghuni Rusunawa melalui program kementerian/lembaga lain.

“Dengan adanya program pemberdayaan, diharapkan para penghuni Rusunawa dapat meningkatkan keterampilan dan keluar dari kesulitan hidup,” ujar Zul Elfian Umar. (Ito)