Sumbar  

Terkait Insiden Polri dengan Wartawan, Polda Sumbar Minta Maaf

Arosukapost.com, Padang – Polda Sumatera Barat menyampaikan permohonan maaf terkait insiden yang terjadi antara petugas dengan wartawan yang melakukan peliputan saat pengamanan unjuk rasa dan pemulangan warga Air Bangis di Mesjid Raya Sumbar, pada Sabtu (5/8/23).

Permohonan maaf itu disampaikan Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, S.Ik, dalam pertemuan Kemitraan Bidhumas Polda Sumbar dengan puluhan awak media, Senin (7/8/2023) di Mapolda Sumbar.

“Atas nama Kapolda Sumbar, kami menyampaikan permohonan maaf bila ada anggota yang melakukan kesalahan saat melakukan pengamanan di Masjid Raya Padang,” katanya.

Selain meminta maaf Kabid Humas Polda mengatakan, pertemuan ini guna meningkatkan kerjasama dan berkaloborasi dengan para media.

Baca juga :  Tidak Sesuai dengan Label Resmi, Polda Sumbar Sita 13 Ton Pupuk

Dwi berharap, kemitraan antara Polri dengan awak wartawan, khususnya Polda Sumbar dan Polres jajaran tetap terjaga dengan baik.

“Bagi rekan media yang mengalami insiden saat peliputan dan merasa dirugikan, sekali lagi permohonan maaf yang sebesar-besarnya,” ujarnya.